ASN dan Seluruh Staf Di Lingkungan BPKPAD Mendengarkan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya

ASN dan Seluruh Staf Di Lingkungan BPKPAD Mendengarkan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya

KLATEN- ASN dan seluruh jajaran staf di lingkungan Badan Pengelolaan Keuangan, Pendapatan dan Aset Daerah Kabupaten Klaten mendengarkan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya setiap hari Selasa dan Rabu.

Dengan adanya Surat Edaran Sekretaris Daerah Nomor 8 Tahun 2022 tentang Himbauan Pelaksanaan Apel Pagi Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Klaten maka ada pemandangan baru yang dilakukan oleh segenap ASN di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Klaten. Kegiatan tersebut salah satunya adalah kegiatan mendengarkan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya setiap hari Selasa dan Rabu.

Kegiatan ini merupakan amanah dari Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2009 tentang Bendera, Bahasa, dan Lambang Negara, Serta lagu Kebangsaan bahwa Lagu Kebangsaan dapat diperdengarkan dan/atau dinyanyikan sebagai pernyataan rasa kebangsaan. Secara umum tujuan di perdengarkannya Lagu Kebangsaan Indonesia Raya adalah untuk memperkuat persatuan dan kesatuan Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia dan juga meningkatkan rasa nasionalisme terhadap Bangsa dan Negara.  

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0