BPKPAD Kabupaten Klaten Menerima Rombongan Tamu dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Klaten
BPKPAD Kabupaten Klaten menerima rombongan tamu dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Klaten, Kamis (25/1/2024) .
Rombongan yang dipimpin oleh Kepala Bidang Arsip Agustina Wulandari tersebut dalam rangka verifikasi arsip statis yang rencananya akan diserahkan ke Lembaga Kearsipan Daerah Kabupaten Klaten dalam hal ini adalah Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Klaten. Rombongan tersebut diterima oleh Panitia Penilai Arsip pada BPKPAD.
Kegiatan ini merupakan tahapan sesuai dengan prosedur penyerahan arsip statis sebagaimana diatur di dalam Peraturan Bupati Klaten Nomor 58 Tahun 2018 tentang Pedoman Penyusutan Arsip.
Dalam kesempatan tersebut Agustina menyampaikan semoga berharap agar lebih banyak lagi arsip statis yang dapat diserahkan ke Lembaga Kearsipan Daerah Kabupaten Klaten sehingga dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas sebagai salah satunya sumber sejarah maupun penelitian.
Adapun arsip-arsip yang akan diserahkan tersebut antara lain, 3 dokumen laporan pembangunan Gedung C Komplek Setda Kabupaten Klaten, 1 dokumen laporan pembangunan Gedung B Komplek Setda Kabupaten Klaten, dan Dokumen APBD kurun waktu 1993/1994 dan kurun waktu 1998/1999.